Briliant.id, Pohuwato – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024 semakin menarik untuk diperbincangkan, tak terkecuali di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.
Nama tokoh perempuan, Suharsi Igirisa tampaknya bakal menjadi sosok penantang berat bagi Bupati (petahana) Saipul A Mbuinga yang digadang bakal berpasangan dengan Iwan S. Adam (Ketua DPD Nasdem Pohuwato).
Salah satu tokoh masyarakat, Yanto Samarang (YS) mendukung sosok Suharsi Igirisa untuk maju sebagai Kontestan pada Pilkada Pohuwato pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
Tokoh masyarakat dari wilayah timur Pohuwato itu menegaskan bahwa Suharsi Igirisa yang merupakan kader dan politisi partai Golkar Provinsi Gorontalo sangat cocok menggandeng tokoh birokrat yang berpengalaman dikenal khalayak publik.
“Saya menyarankan agar Ibu Suharsi Igirisa menggandeng tokoh birokrat dan berpengalaman dalam pemerintahan khususnya dilingkungan pemerintahan daerah Kabupaten Pohuwato,” ujar Aktivis yang tak asing namanya di Pohuwato itu, Selasa (30/07/2024).
Diantara beberapa nama yang ada sebagai tokoh birokrat yang cocok mendampingi Suharsi Igirisa, Yanto Samarang menyodorkan nama Hikman Katohidar, mantan Sekda Pohuwato dan telah menduduki jabatan Kepala Dinas beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) di Pohuwato.
“Saya sih, pasangan Suharsi Igirisa-Hikman Katohidar cocok sebagai pemimpin masa Depan Pohuwato periode 2024-2029 mendatang,” terang Yanto.